Minggu, 08 April 2012

KETIKA ada AKU DAN PETIR

Aku menulis ini ketika hujan sedang turun dan petir yang menyambar dan saling bersahutan. Karena petirnya sangat menakutkan aku jadi berpikir tentang apa si petir itu sesungguhnya? Kenapa petir bisa mengeluarkan suara yang sangat menggelegar dan menyeramkan setiap kali orang mendengarnya?. Terasa semakin banyak pertanyaan yang ada di otak ku tentang sampai pada akhirnya aku memberanikan untuk membuka laptop ku dan searching ke google tentang petir.
Di google aku menemukan banyak cerita fakta unik tentang petir, cara penangkal petir serta definisi ilmiah terjadi dan terbentuknya petir. Menurut salah satu situs yang aku baca yaitu Wikipedia, dijelaskan “bahwa petir terjadi karena adanya perbedaan potensial antara awan dengan bumi atau dengan awan lainnya. Pada awan disebut lempeng pertama yang bisa bermuatan positif juga negatif sedangkan bumi lempeng kedua dianggap netral”.
Dari penjelasan diatas aku sedikit mengerti tentang terjadinya petir. Jadi kalau menurut aku tanpa dikaitan dengan arti petir secara ilmiah. Petir adalah sebuah kilat atau cahaya yang bergerak lurus yang diikuti dengan suara gemuruh yang menggelegar. Bentuk dari petir biasanya sangat luar biasa sekaligus menakutkan, aku melihat berbagai gambar bentuk petir di google petir rasanya ingin selalu mengucap kebesaran tuhan apabila melihat suatu yang menakjubkan.
Petir juga dapat dikategorikan sebagai fenomena alam yang sangat luar biasa, tidak ada yang bisa mengalahkan fenomena alam selain sang pencipta kita sebagai manusia hanya dapat berusaha untuk bisa selamat dari fonema alat yang menakutkan.
Orang-orang berbondong-bondong menciptakan sesuatu yang bisa menangkal petir, karena petir suatu yang amat ditakuti ketika hujan dan datang dan awan terlihat gelap gulita, diatas sana petir seperti sebuah nyanyian awan yang memiliki rytme bergelagar dan menakutkan.
Cara-cara penangkal petir sudah banyak diciptakan oleh paa ilmuan salah satu contohnya seperti batang yang sering kita lihat pada gedung-gedung tinggi, sekolah atau gedung pencakar langit. Menurut Wikipedia “itu dinamakan batang penangkal petir, didalam batang itu terdapat batang tembaga yang runcing karena muatan listrik mempunyai sifat mudah berkumpul dan lepas pada ujung logam yang runcing sedangkan kabel kondukturnya berfungsi untuk meneruskan aliran muatan listri kdari batang muatan listrik ke tanah”.
Ternyata dari hal hanya sekedar ingin tahu kita jadi akan mengetahui banyak hal seperti aku, berawal dari keingin tahuan ku tentang petir aku dapat menulis ini dan tanpa terasa hujan dan petir pun reda, semoga tulisan ini ada manfaatnya yah bagi para pembanca. JJ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar